Resep dan cara membuat Kue Kering KEJU KENTANG
Tuesday, May 23, 2017
Membuat Kue Kering sangat bervariasi dari bahan dan cara pengolahannya cukup banyak. Salah satu kue kering yang unik adalah Kue Kering Keju Kentang yang akan kita buat pada hari ini. Bahan utamanya sudah tentu Keju dan Kentang yang di olah menjadi makanan Kue Kering yang enak. Penasaran bagaimana cara membuatnya bunda !!! Yuk kita praktekin bersama ???
Resep dan cara membuat Kue Kering KEJU KENTANG
Bahan :
Bahan :
- 150 gram margarin
- 1 butir telur
- 1/4 sendok teh garam
- 150 gram tepung terigu protein sedang
- 1/2 sendok teh baking powder
- 50 gram keju cheddar parut, diangin-anginkan
- 75 gram keripik kentang, diremas kasar
- 2 sendok teh wijen hitam
- Kocok margarin dan garam 40 detik. Tambahkan telur. Kocok rata.
- Masukkan tepung terigu dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
- Tambahkan keju dan wijen, aduk. Masukkan keripik kentang. Aduk rata.
- Sendokkan adonan di loyang yang dioles margarin.
- Oven dengan api bawah suhu 130 derajat Celsius 50 menit sampai matang. (By)
- Untuk 360 gram