Simak 6 Cara Memilih Buah Semangka yang Manis dan Segar

Racikanbumbu.Com - Buah Semangka adalah salah satu buah populer di Indonesia dan banyak disukai. Selain rasanya yang manis dan segar, semangka juga memiliki banyak kandungan baik untuk kesehatan. Namun, ada masalah, beberapa orang mungkin tidak tahu bagaimana cara memilih buah semangka seperti apa yang manis dan segar. Sehingga kerap ditemui membeli buah semangka dengan rasa yang tidak begitu manis.

Saat membeli buah Semangka, apakah kita bisa mengetahui buahnya manis atau tidak dari ciri ciri fisiknya saja? Ya, biasanya buah semangka yang manis dengan warna hijau diluarnya dan daging buah di dalamnya berwarna merah sangat nikmat disantap saat sedang panas panas di siang hari, apalagi ada banyak kandungan airnya yang sangat menyegarkan.

Lantas, bagaimana cara memilih buah semangka yang baik dengan rasa manis dan menyegarkan? Cobalah kenali ciri ciri pada kulit semangka. Biasanya terdapat perbedaan antara buah semangka yang sudah matang sempurna dengan buah semangka yang belum matang sempurna atau belum memiliki rasa manis yang lezat. Apa saja ciri cirinya?

Simak 6 Cara Memilih Buah Semangka yang Manis dan Segar


1. Bercak Kekuningan

Beberapa orang mungkin ada yang berfikir kalau kulit buah semangka dengan bercak kuning adalah ciri buah semangka yang sudah tidak bagus, sebaliknya kulit buah semangka yang berwarna hijau mengkilap adalah yang manis. Padahal, tahukah Annda, bercak kekuningan pada buah Semangka adalah sebagai tanda bahwa buah semangka diletakkan di tanah.

Nah, bercak kekuningan ini umumnya berada di bagian bawah semangka dan dapat menjadi indikator kematangan buah semangka loh. Jika bercak tersebut semakin lebar, maka ini berarti semangka juga telah ditanam dalam waktu yang cukup lama sehingga bisa matang dengan sempurna.

Namun, jika Anda menemukan buah semangka yang memiliki bercak kekuningan dengan ukuran kecil saja seperti berwarna putih atau terkesan pucat, ini berarti buah tersebut sudah dipanen lebih awal sehingga bisa jadi belum benar benar matang dengan sempurna. Ketahuilah bahwa buah semangka yang matang dengan sempurna memiliki bercak kuning atau orange kekuningan dan tidak putih.

2. Memperhatikan Jaring Berwarna Cokelat

Selain memperhatikan bercaknya, coba juga untuk memperhatikan jaring berwarna coklat yang terdapat pada buah semangka. Biasanya tekstur kecoklatan yang mirip seperti sarang laba laba pada permukaan kulit buah semangka menjadi ciri bahwa lebah telah menyentuh penyerbukan Bunga berkali kali. Jika ada banyak jaring berwarna coklat tersebut, maka diyakini buah semangka tersebut memiliki rasa yang manis.

3. Memeriksa Tangkainya

Cara berikutnya yang bisa kita lakukan untuk memastikan apakah buah semangka manis atau tidak adalah dengan cara memeriksa bagian tangkainya. Jika Anda menemui buah semangka dengan ciri sudah kering maka ini bisa menandakan kalau buah semangka sudah matang. Namun, apabila bagian tangkainya tersebut masih berwarna hijau, ini bisa berarti buah semangka terlalu cepat dipetik dan belum begitu matang.

4. Memperhatikan Ukuran Semangka

Buah semangka yang manis juga bisa dilihat dari ukurannya. Jangan hanya lihat buah semangka dari besar kecilnya. Mengapa demikian? Ya, karena semangka yang berkualitas akan mempunyai berat yang sesuai dengan ukuran buahnya. Oleh sebab itu, pilihlah buah semangka dengan ukuran sedang dengan memperhatikan berat karena isinya bukan dari ukuran besar atau kecilnya.

5. Pilih Semangka dari Jenisnya

Menariknya buah semangka sebenarnya memiliki jenis tersendiri yang dibedakan oleh para petani. Ada jenis semangka jantan dan semangka betina. Nah, masing masing jenis semangka ini memiliki cita rasa dan bentuk yang berbeda. Semangka jantan mempunyai rasa lebih berair dengan bentuk lebih besar dan memanjang. Sedangkan semangka betiina memiliki bentuk bulat dengan rasa yang sangat manis.

6. Mengetuk Buah Semangka

Mengetuk buah semangka terlebih dahulu. Apa maksudnya? Ya, tujuannya adalah untuk memeriksa kepadatan daging buah semangka. Semangka yang matang dengan sempurna akan mengeluarkan suara yang terdengar berat dan penuh. Sedangkan semangka yang belum matang dan mempunyai banyak rongga di dalamnya akan memiliki bunyi lebih nyaring pada saat diketuk.

Uraian diatas adalah informasi update yang membahas terkait cara memilih buah semangka yang manis dan segar perlu Anda ketahui. dengan mengetahui ciri ciri buah semangka yang sudah matang sempurna, Anda dan keluarga bisa menyantap buah yang manis dan menyegarkan. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan semua kandungan vitamin dan nutrisi dalam buah secara optimal.

Hal ini juga berlaku untuk berbagai aneka buah sehat. Cari tahu ciri ciri buah favorit Anda yang sudah matang dan sudah siap disantap. Jangan hanya terpaku pada harga buah murah, namun sesuaikan juga dengan kualitasnya. Caranya adalah dengan mengenal buah yang bagus dan buah yang tidak bagus dengan baik. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel