Resep Tumis Lamtoro yang Enak dan Mudah Dibuat

Racikanbumbu.Com - Lamtoro atau yang biasa disebut juga petai cina merupakan salah satu jenis tanaman yang bisa dimanfaatkan untuk dimasak menjadi masakan yang enak. Salah satu kreasi olahan masakan dari lamtoro yang bisa Anda coba adalah tumis lamtoro. Ya, metode tumis sudah menjadi metode memasak yang umum, namun pernahkah Anda mencoba resep tumis lamtoro yang enak dan mudah dibuat?

Lamtoro atau sayur petai cina ini memiliki cukup banyak penggemar di Indonesia. Selain ditumis, lamtoro juga terkenal dijadikan sebagai lalapan atau pelengkap makanan tradisional yakni botok lamtoro. Kalau Anda belum pernah menikmati sajian masakan lamtoro sebelumnya, mungkin Anda bisa terkesan dengan rasanya. Ya, rasa dari lamtoro ini memberikan kesan meletus kecil kala digigit dan bisa buat gemes sendiri loh.

Selain unik dan menarik dari segi rasa, petai cina juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan loh. Ya, sama seperti jenis sayuran yang lainnya, petai cina memiliki kandungan yang baik untuk menjaga kesehatan. Misalnya untuk menjaga kesehatan kulit, penghilang nyeri, anti kanker dan masih banyak lagi. Jadi sayang banget kalau Anda belum pernah memasak atau menikmati masakan dari lamtoro ini.

Nah, sebagai berikut kita akan membahas resep tumis lamtoro yang enak dan mudah dibuat yang bisa Anda coba dirumah. Yuk simak.

Resep Tumis Lamtoro yang Enak dan Mudah Dibuat


Bahan yang dibutuhkan :
  • Lamtoro atau petai cina 1 ons
  • Teri 1 ons

Bahan untuk bumbu :
  • Bawang merah 5 siung diiris
  • Bawang putih 3 siung diiris
  • Cabe rawit 7 buah diiris
  • Cabai hijau besar 2 buah diiris
  • Cabai merah besar 1 buah diiris
  • Tomat 2 buah di potong potong

Bahan pelengkap :
  • Gula secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis
  • Air secukupnya
  • Penyedap rasa secukupnya

Cara membuat Tumis Lamtoro :
  1. Pertama tama untuk membuat tumis lamtoro, silahkan untuk menyiapkan semua bahan yang dibutuhkan seperti rincian bahan diatas.
  2. Jika semua bahan sudah lengkap, kita bisa mulai membuat tumis lamtoro dengan cara mencuci bersih lamtoro terlebih dahulu.
  3. Kemudian lamtoro yang sudah bersih disisihkan, Cuci juga teri lalu goreng sampai matang, lalu angkat dan tiriskan.
  4. Selanjutnya siapkan wajan untuk menumis, masukkan minyak, panaskan. Lalu tuang bawang merah dan bawang putih, tumis sampai mengeluarkan aroma yang harum. Masukkan lagi cabai, lalu lamtoro dan tomat sambil diaduk aduk.
  5. Masukkan juga teri sambil terus diaduk hingga rata kemudian masukkan sedikit garam, gula dan penyedap rasa. Jangan lupa tes rasanya, lalu tambahkan sedikit air dan tunggu hingga mendidih sambil diaduk aduk. Lalu angkat.
  6. Selesai tumis lamtoro sudah siap untuk disajikan bersama dengan nasi hangat. Terima kasih sudah berkunjung ke racikanbumbu.com

Uraian diatas adalah informasi selengkapnya yang membahas tentang resep tumis lamtoro yang enak dan mudah dibuat untuk Anda. Anda bisa langsung mencoba mempraktekkannya sendiri dirumah dan sajikan tumis lamtoro untuk menemani makan siang atau makan malam Anda bersama keluarga. Sajian masakan praktis dari lamtoro ini khususnya bisa Anda pilih jika menyukai masakan yang simpel tapi enak.

Biasanya tidak sulit untuk menncari bahan bahan untuk membuat sajian masakan lamtoro seperti resep tumis lamtoro diatas. Bahkan sangat mudah untuk membeli nya dipasar atau warung sayur di daerah Anda. Apalagi bahan bahannya juga murah dan terjangkau. Jadi tidak perlu belanja bahan makanan mahal untuk menyajikan masakan yang enak bukan? Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel